Tips Merawat Dan Membersihkan Pori-pori Yang Tersumbat

 

Andria Lottie Skincare – Tips Merawat Dan Membersihkan Pori-pori Yang Tersumbat

Hai sobat andria lottie! Memiliki kulit berminyak sangat menyebalkan bukan? Dan sering kali membuat kulit terasa kasar, huft semakin menyebalkan. Pori-pori yang terlihat besar sangat mengganggu penampilan dan membuatmu tidak percaya diri. Pori-pori yang tersumbat diakibatkan oleh produksi sebum yang berlebih. Sebum yang berlebih tersebut keluar melalui pori-pori sehingga pori-pori menjadi terlihat besar. Sebum, kulit mati dan kotoran yang menumpuk dapat menyumbat pori-pori sehingga menimbulkan komedo dan jerawat. Bagaimana ya cara agar pori-pori tidak tersumbat? Yuk simak di bawah ini tips merawat dan membersihkan pori-pori yang tersumbat.

1. Double cleansing

Rutin melakukan double cleansing bisa membuat pori-pori menjadi bersih dari kotoran yang menyumbat serta membuat skincare lebih mudah menyerap. Kamu perlu menggunakan cleanser dan face wash dalam melakukan double cleansing. Kamu bisa menggunakan cleansing oil, cleansing balm, atau micellar water.

2. Eksfoliasi

Eksfoliasi dapat membersihkan pori-pori yang tersumbat, eksfoliasi juga menghindarkanmu dari munculnya jerawat dan komedo serta membantu regenerasi kulit sehingga menghambat penuaan dini. Kamu bisa memilih ekfoliasi secara physical dengan menggunakan scrub atau chemical dengan menggunakan bahan aktif seperti AH dan BHA yang sesuai dengan kebutuhan kulit.

3. Pakai clay mask

Masker wajah yang cocok untuk permasalahan kulit tersumbat adalah clay mask. Clay mask lebih ampuh menyerap minyak pada pori-pori dibandingkan masker jenis lainnya. Minyak yang terangkat clay mask bisa membuat pori-pori lebih bersih dan tidak tersumbat. Clay mask juga mengandung anti bakteri yang membantu mengurangi jerawat pada kulit.

4. Menggunakan serum

Serum membantu mengontrol produksi minyak pada wajah. Kamu bisa menggunakan serum dengan kandungan yang sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhan wajah. Agar lebih efektif, pakai toner sebelum menggunakan serum. Karena toner dapat membantu melembabkan kulit dan membuat serum lebih mudah menyerap sehingga bekerja lebih maksimal.

5. Menggunakan sunscreen

Jika kamu di luar ruangan dan terkena sinar matahari tanpa menggunakan sunscreen itu akan membuat kulitmu menjadi kusam. Sinar matahari juga bisa membuat sebum teroksidasi sehingga pori-pori kulit semakin membesar akibat sebum yang menyumbat pori-pori. Pakailah sunscreen setiap hari untuk menemani aktivitas mu sehari-hari, dan lakukan reapply sunscreen setiap 3-4 jam sekali.

Komentar